Sabtu, 09 Februari 2013

Bagaimana Nasib Nil Maizar Setelah PSSI Tunjuk Manuel Blanco Jadi Pelatih Timnas?

Kabar terbaru dari dunia sepak bola tanah air, PSSI telah menunjuk Manuel Blanco sebagai pelatih Timnas Indonesia. Tak tanggung-tanggung, pelatih asal Argentina itu akan menangani dua tim sekaligus yaitu Timnas Indonesia senior dan Tumnas Indonesia U 21 yang dipersiapkan menghadapi Sea games 2013.

Kabar penunjukan Manuel Blanco menjadi pelatih Timnas Indonesia disampaikan oleh ketua PSSI, Djohar Arifin Husin di jakarta, Kamis, 7 Februari 2013. Djohar mengatakan, pelatih baru asal Argentina yaitu Luis Manuel Blanco dan tim ini diharapkan mampu membawa prestasi sepak bola Indonesia.

Setelah penunjukan Manuel Blanco ini, Nil Maizar kemana?

Buntut kekalahan Indonesia dari Irak 0-1 dalam Pra Piala Asia 2015, rumor bahwa Nil Maizar akan dilengserkan bisa jadi akan menjadi kenyataan. Penunjukan Manuel Blanco menjadi pelatih Timnas Indonesia adalah salah satu isyarat untuk melengserkan Nil. Dibawah komando Nil Maizar, prestasi Timnas Indonesia tidak ada yang membanggakan, lepas dari kendala dan masalah yang dihadapi Timnas Indonesia

Namun, Djohar Arifin Husin membantah penunjukan Manuel Blanco sebagai bentuk pelengseran Nil Maizar. "Tidak ada yang disingkirkan. Tim pelatih ini akan saling membantu dengan jajaran pelatih timnas yang ada sebelumnya," kata Djohar di Kantor PSSI Senayan Jakarta.

Bisakah jajaran tim pelatih akan saling membantu, padahal masing-masing pelatih sudah punya timnya masing-masing? "Untuk posisinya masih akan dibicarakan jajaran pelatih yang ada saat ini. Yang jelas ini demi Merah Putih," kata Djohar menambahkan.

Djohar mengatakan, selain akan membantu pengembangan prestasi sepak bola Indonesia, penunjukan pelatih ini juga merupakan hasil kerjasama antara pemerintah Indonesia dan Argentina. Mantan Sekjen KONI Pusat itu mengaku, jajaran pelatih asal Argentina itu dikontrak selama dua tahun. Hanya saja dana yang digunakan untuk mengontrak pelatih yang pernah menangani Timnas Cina U-20 bukan dari PSSI.

Sementara itu pelatih Timnas Indonesia yang baru Luis Manuel Blanco mengaku telah mengetahui kondisi persepakbolaan Indonesia. Bahkan pelatih asal Argentina itu akan turun langsung dalam mencari pemain yang sesuai dengan karakternya.

Baiklah Mr. Blanco, kita tunggu gebrakan Anda untuk mengembangkan sepak bola Indonesia. Moga saja PSSI tidak dibanned oleh FIFA atau dibubarkan oleh Roy Suryo agar Anda bisa bekerja. Goodluck Mr. Blanco!

Sumber

Categories:

0 komentar:

Posting Komentar

    Author

    Foto Saya
    Saya hanyalah seorang yang biasa saja. Tetapi saya memiliki keinginan yang luar biasa untuk berbagi dengan siapa saja tentang apa yang saya ketahui dan pahami. semoga bermanfaat. Amiin

    Followers