Sabtu, 27 Oktober 2012

Ternyata 27 Oktober adalah Hari Blogger Nasional

Jujur saya belum pernah tau kalau tanggal 27 oktober diperingati sebagai Hari Blogger Nasional. Dari sekian lama bergumul dengan blog-ngeblog, saya baru ngeh ketika jalan-jalan ke Padepokan Budi Rahardjo. Di blog kesayangannya itu Pak Budi Rahardjo menulis sebagai berikut:

"Hari ini, 27 Oktober, ternyata merupakan Hari Blogger Nasional. Ini dicanangkan tahun 2007 dengan acara yang cukup ramai. Tahun-tahun selanjutnya juga demikain. Tahun ini? he he he … tidak ada gaungnya. Entah karena kalah prioritas dengan liburan Idul Adha atau orang sudah tidak peduli lagi. Atau, blogging sudah menjadi sebuah hal yang biasa sehingga tidak perlu dirayakan lagi."

Nah, dari sinilah saya baru tahu ternyata ada Hari Blogger Nasional yang diperingati setiap tanggal 27 Oktober. Saya juga yakin, banyak teman-teman blogger Indonesia ini yang tidak tahu akan adanya Hari Blogger Nasional. Buktinya ketika saya jalan-jalan ke banyak blog, tidak ada satupun blog yang mengulas tentang Hari Blogger Nasional, kecuali blognya Pak Budi Rahardjo. Dari komen-komen di blog Pak Budi juga rata-rat tidak tahu kalo ada Hari Blogger Nasional.

Saya kok menangkap kesedihan Pak Budi ketika Hari Blogger Nasional ini tidak ada yang memperdulikannya. Seperti disinyalir oleh Budi Rahardjo, mungkin saat ini ngeblog sudah dianggap suatu yang biasa bahkan ngeblog sekarang lebih menjurus ke komersil, termask saya he he...

Menurut saya, adanya Hari Blogger Nasional adalah sesuatu yang penting sebagai ajang pemersatu untuk selruh blogger di Indonesia seba dengan bersatu, blogger Indonesia tentu punya power untuk memberikan kontribusi kepada bangsa dan negara sebagaimana yang dilakukan para aktivis. Semoga kedepan, blogger Indonesia mau memperdulikan Hari Blogger Nasional ini. Meskipun hanya seremonial, tapi kita tentu bisa mengambil makna dari perayaannya.

Selamat Hari Blogger Nasional, 27 Oktober 2012. Semoga Blogger-blogger Indonesia semakin semangat dalam ngeblog dan memberi kontribusi yang besar pada negara dan bangsa.
*Sumber gambar: bennythegreat.wordpress.com

Categories: ,

1 komentar:

    Author

    Foto Saya
    Saya hanyalah seorang yang biasa saja. Tetapi saya memiliki keinginan yang luar biasa untuk berbagi dengan siapa saja tentang apa yang saya ketahui dan pahami. semoga bermanfaat. Amiin

    Followers